Apakah kamu pernah merasa bosan dengan icon yang ada di aplikasi atau game kamu? Sekarang, kamu bisa mengubah icon-icon tersebut sesuai dengan keinginan kamu. Mengubah icon di sini bisa kamu lakukan tanpa harus root Android kamu.
Cara Mengubah Icon Aplikasi di Android Tanpa Root
- Download Icon Changer lalu install seperti biasa di Android kamu.
- Buka aplikasinya dan tekan Click, akan muncul jendela baru yang memuat aplikasi dan game yang terinstal di Android kamu. Pilih aplikasi atau game yang ingin diubah icon-nya.
- Tekan Change untuk mulai merubahnya dan pilih icon yang ingin diubah.
- Setelah selesai memilih icon baru, tekan OK untuk menyimpan.
- Berikut adalah sebelum dan sesuah icon-nya diubah.
Gambar yang ingin kamu jadikan icon pengganti bisa gambar apa saja. Jika kamu mau icon yang lebih bagus, kamu bisa download aplikasi Icon Pack.
0 komentar:
Posting Komentar